Bank Sentral Eropa (ECB) akan pertahankan suku bunga di Kamis ini (18 Juli, Pukul 19.15 WIB). Pejabat Bank Sentral ingin melihat bukti inflasi yang lebih jelas sebelum melanjutkan pemangkasan yang dilakukan bulan Juni lalu.
Suku bunga akan tetap di 4,25%. ECB belum memberikan panduan untuk langkah selanjutnya, karena banyak data penting yang baru akan keluar beberapa minggu ke depan.
Sementara itu, pertemuan berikutnya pada bulan September jadi sorotan. Para ekonom memperkirakan pemangkasan suku bunga sebesar 0,25% lagi setelah dua laporan inflasi bulanan serta data upah dan produktivitas.
EURO diperkirakan mengalami penguatan karena sentimen ECB mempertahankan suku bunga tinggi lebih lama.
Prediksi : STRONG EUR
Sumber : Berita Forex
Dapatkan Lebih Banyak Analisa Dengan Download QuickPro